[Berita%20Terbaru]

Leicester City Menang Telak Di Etihad, Status Kandidat Juara Liga Inggris Semakin Menguat

Pimpinan klasemen sementara Liga Inggris, Leicester City membuat kejutan dengan menghempaskan rival terkuatnya, Manchester City dengan kemenangan meyakinkan di Etihad Stadium dan memperlebar jarak menjadi 6 poin.

Robert Huth menjadi pahlawan The Foxes setelah mengubah umpan pojok Riyad Mahrez menjadi gol. Meski menguasai sebagian besar permainan, namun efektivitas City tergolong kurang memuaskan, karena tidak mampu menjebol pertahanan sang tamu. Sementara itu, barisan bek The Citizens malah terlihat melempem.
Robert Huth saat mencetak gol ke gawang Joe Hart. Sumber: BBC
Mahrez kemudian menambah keunggulan setelah berlari melewati bek tengah City dan menembak dari dalam kotak penalti untuk memberi Leicester keunggulan 2-0. Huth kemudian menambah 1 gol lagi lewat sundulan dari umpan pojok Christian Fuchs, sebelum akhirnya Sergio Aguero memberi tim tuan rumah sebuah gol hiburan meski sedikit berbau offside.

Leicester sebelumnya mengalahkan Tottenham Hotspurs pada Januari silam di White Hart Lane, namun skor melawan City bisa dibilang adalah pembuktian status mereka sebagai kandidat terkuat juara liga musim ini.

The Foxes kini mengumpulkan 28 poin dari hasil tandang mereka. Meski gagal membukukan clean sheet dalam 6 pertandingan terakhir, kemenangan di Etihad adalah berkat pertahanan mereka yang kokoh.


Meski gol sundulan Aguero membuktikan City hanya pernah gagal sekali mencetak gol di kandang sendiri, namun hasil akhir dari pertandingan tersebut membuat pendukung rival sekotanya, Manchester United semakin bersorak-sorak dan sempat mengejek stadium kebanggaan mereka dengan julukan “Emptyhad.”
Leicester City Menang Telak Di Etihad, Status Kandidat Juara Liga Inggris Semakin Menguat Leicester City Menang Telak Di Etihad, Status Kandidat Juara Liga Inggris Semakin Menguat Reviewed by Berita Harian Teratas on 8:27 AM Rating: 5

No comments